SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN WILAYAH TANAMAN JAGUNG DAN SINGKONG DI KABUPATEN ENDE BERBASIS WEB

Authors

  • Pankrasia Pati Aji Universitas Flores
  • Kristianus Jago Tute Universitas Flores
  • Melky Radja Universitas Flores

DOI:

https://doi.org/10.51876/simtek.v9i2.822

Keywords:

Sistem Informasi Geografis, Pemetaan, Tanaman Jagung, Tanaman Singkong, Kabupaten Ende

Abstract

Kabupaten Ende merupakan salah satu daerah di Indonesia yang memiliki potensi besar dalam bidang pertanian, khususnya tanaman jagung dan singkong. Untuk memaksimalkan pengelolaan lahan dan hasil pertanian, diperlukan sebuah sistem yang dapat memberikan informasi geografis secara akurat dan real-time. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Informasi Geografis (SIG) yang memetakan wilayah tanaman jagung dan singkong di Kabupaten Ende. Metode penelitian yang digunakan meliputi pengumpulan data primer dan sekunder, pengolahan data spasial menggunakan perangkat lunak SIG, dan analisis hasil pemetaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini mencakup data topografi, data penggunaan  lahan, dan data produksi yang diperoleh dari instansi terkait serta survei lapangan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa SIG yang dikembangkan mampu memetakan distribusi wilayah tanaman jagung dan singkong dengan tingkat akurasi yang tinggi. Peta yang dihasilkan dapat digunakan oleh pemerintah daerah dan petani sebagai alat bantu dalam perencanaan  pengelolaan lahan, pemantauan pertumbuhan tanaman, serta mitigasi risiko gagal panen akibat faktor lingkungan.Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan pertanian di Kabupaten Ende, sehingga kontribusi sektor pertanian terhadap perekonomian daerah dapat lebih optimal

Additional Files

Published

07-10-2024

How to Cite

Pati Aji, P., Jago Tute, K., & Radja, M. (2024). SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN WILAYAH TANAMAN JAGUNG DAN SINGKONG DI KABUPATEN ENDE BERBASIS WEB. Simtek : Jurnal Sistem Informasi Dan Teknik Komputer, 9(2), 312–316. https://doi.org/10.51876/simtek.v9i2.822
Abstract View: 30

Most read articles by the same author(s)